Jejak Direksi PT.Latompi Indonesia


IMRAN TAUFIK A.AKIL adalah: Direktur Eksekutif Latompi Indonesia Institute (latin Institute)  yang bergerak di bidang Management Consulting, Research, Training dan Recruitment. Menyelesaikan studi (S-1) Sarjana dari Fakultas Teknik Jurusan Teknik Elektro Universitas Muslim Indonesia (UMI) pada tahun 1998. Meraih gelar Magister Sains (M.Si) pada Program Studi Ekonomi Sumberdaya pada Program Pascasarjana Universitas Hasanuddin (Unhas) di Makassar pada tahun 2006. Memiliki keahlian di bidang Riset, Managemen Informatika dan Komputer, Managemen Kewirausahaan, Penguatan Kelembagaan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia. Mempunyai sertifikasi sebagai Surveyor, Fasilitator dan certified TOT (Training of Trainer) Enumerator dari LEMHANAS RI.

Pengalaman survei dimulai sejak masih mahasiswa pada tahun 1997, terlibat aktif dalam penelitian skala lokal, nasional dan internasional di berbagai perusahaan dan lembaga riset, baik survei pasar dan survei politik serta sebagai konsultan pemenangan Pilkada di berbagai daerah di Indonesia. Mengikuti TOT Enumerator di Laboratorium Pengukuran Ketahanan Nasional (Labkurtannas III Lanjutan) Lembaga Ketahanan Nasional RI (LEMHANAS RI) di Jakarta sekaligus Ketua TIM Survei Pengukuran Ketahanan Nasional LEMHANAS RI di Sulawesi Selatan pada tahun 2010.

Berbagai posisi pernah dijabat mulai dari Surveyor, Tim Leader, Supervisor, Koordinator Regional dan Tim Ahli diberbagai Perusahaan dan Lembaga Riset, di antaranya;  PT. CORPICORN Indonesia Consult Inc. (Economic dan Investment Consulting), Analisis Data Services  (ADS), PT. Group Riset Potensial (GRP), NFO Consensus, PT. Capricorn Mars Indotama (Marketing Research Specialist), PT. Kadence Business Research,  MRI (Marketing Research Indonesia), REAL BANK Fak. Ekonomi Universitas Hasanuddin, PT. IN LINE Performa Asia (Management Consulting), PT. Exquisindo Global Research, PT. Taramitra Infortama, PT. ACORN Marketing & Research Consultants, PT. Sinergi Research, PT. Mitra Opini Konsumen  (mindspace), Lembaga Managemen Universitas Indonesia (LM-UI), PT. Surveyor Indonesia (SI), Roy Morgan International dan Insight Asia Group sebuah perusahaan riset yang berpusat di Singapore. 

Selain aktif di beberapa perusahaan dan lembaga riset juga sebagai staf pengajar pada STIM Nitro tahun 2010 sebagai dosen luar biasa dan dosen tetap pada di STMIK Handayani Makassar dari tahun 2007 sampai sekarang. Berbagai tulisan artikel dan hasil penelitian ilmiah pernah  di publikasikan dalam di berbagai media cetak lokaL maupun nasional. **(IMR)